Humas Setda  –  UPT Puskesmas Sindanglaut yang terletak di Kecamatan Lemahabang Kabupaten Cirebon menerima  tim surveyor akreditasi dari Kementerian Kesehatan,  Kamis (9/11). Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Cirebon Selly Andriana Gantina, Anggota DPRD Kabupaten Cirebon, Kepala Dinas Kesehatan, , KetuaTim Surveyor Akreditasi Puskesmas dr. Ahmad Ramadhan, MKM, Kepala Puskesmas Sindanglaut dan para undangan.

Puskesmas Sindanglaut adalah salah satu puskesmas dari 60 puskesmas yang ada di Kabupaten Cirebon dan satu dari 15 Puskesmas yang akan dilakukan survey akreditasi di tahun 2017 sekaligus juga Puskesmas yang ke 27 yang disurvey di Kabupaten Cirebon sejak tahun 2016 silam dengan status Puskesmas perawatan dan mampu Poned.

“Kami menyambut gembira ketika Kementerian Kesehatan menetapkan akreditasi sebagai pendekatan dalam perbaikan mutu dan kinerja di Puskesmas sehingga proses pelayanan bisa diukur. Dengan demikian kami lebih mudah dalam melakukan pembinaan dan evaluasi mutu dan kinerja Puskesmas dengan menggunakan standar akreditasi,” kata Wabup dalam sambutannya.

Wabup juga mengharapkan agar para surveyor mampu memotret keadaan yang sebenarnya dan memberikan rekomendasi yang terbaik sesuai dengan keadaan yang ditemukan di Puskesmas sindanglaut ini.

Sementara, Ketua Tim Surveyor Akreditas  menyampaikan bahwa survey ini  akan dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 9 – 11 November 2017 dan untuk Puskesmas Sindanglaut merupakan Puskesmas yang  ke-2552 yang disurvey akreditasi di tahun 2017.

“Survey akreditasi ini diharapkan pelayanan akan bermutu dan penerimaan pelayanan yang baik untuk mencapai  kepuasan para pasien. Untuk yang disurvey dan dinilai kali ini mencakup UKM (Upaya Kesehatan Masyarakat), Admen (Administrasi Manajemen), dan UKP (Usaha Kesehatan Perseorangan),” ungkap dr. Ahmad. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *