Humas Setda  –  Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon menyelenggarakan kegiatan pertemuan lintas sektor program imunisasi dalam rangka Bulan Imunisasi Anak Sekolah ( BIAS) tahun 2018 bertempat di Sutan Raja Hotel (21/8)

Hadir dalam kesempatan tersebut Plh. Bupati Cirebon Drs. H. Rahmat Sutrisno, M.Si,  Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon Hj. Eni Suhaeni, S.Km., M.Kes. para Camat se Kabupaten Cirebon dan  Ketua pembina UKS Kabupaten Cirebon

Kepala Dinas Kesehatan Hj. Eni Suhaeni selaku ketua pelaksana kegiatan  menyampaikan tujuan diadakannya kegiatan ini adalah agar terlaksananya kegiatan BIAS di kabupaten cirebon dalam rangka upaya meningkatkan kekebalan tubuh terhadap penyakit yang dapat di cegah dengan imunisasi.

Dalam sambutanya Plh Bupati menyampaikan akhir-akhir ini di Indonesia termasuk kabupaten cirebon telah terjadi kejadian luar biasa yang di sebabkan penyakit difteri, kejadian ini telah menyebabkan bsberapa penderitanya meninggal dunia, penyakit campak belum benar-benar mencapai tahap eliminasi, begitu pula dengan penyakit tetanus. Penyakit-penyakit terzsbut sebetulnya dapat dicegah dengan pemberian vaksin melalui program imunisasi.

BIAS adalah salah satu bentuk kegiatan oprasional dari imunisasi lanjut pada anak sekolah, sasarannya adalah seluruh anak usia Sekolah Dasar atau sederajat kelas 1 dan kelas 2, imunisasi yang di berikan berupa vaksin Campak, Difteri Tetanus (DT), dan Tetanus Difteri (TD) Ungkap Plh Bupati

Vaksin campak dan vaksin DT akan diberikan pada anak kelas 1 selama bulan Agustus 2018 sedangkan vaksin TD akan di berikan pada anak kelas 2 selama bulan November ungkapnya lagi.

Plh Bupati juga berharap “Agar anak kelas 1 dan 2 sekolah dasar agar melakukan imunisasi ulang campak karena disinyalir menurut Kementrian Kesehatan terjadi tingkat penurunan kekebalan ketika diimunisasi campak pada balita, ketika masuk kelas 1 dan kelas 2 SD/MI itu sudah terjadi penurunan kekebalan kembali, sehingga harus dilakukan imunisasi campak kembali pada bulan Agustus”. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *