Humas Setda – Tradisi Pesta laut atau juga yang disebut nadran yang setiap tahun dilaksanakan warga nelayan Bondet, Desa Mertasinga Kecamatan Gunungjati Kabupaten Cirebon, kembali digelar Minggu (5/11/2017). Ribuan warga bersuka cita sebagai ungkapan rasa syukur menaiki ratusan perahu yang dihias beraneka bendera, spanduk, dan berbagai macam makanan dan buah-buahan hasil bumi.
Menurut panitia nadran ini adalah acara tradisi tahunan warga Bondet. Nadran tahun ini berlangsung dari tanggal 4 sampai 7 November 2017. Diungkapkan pula acara nadran merupakan bentuk ungkapan rasa syukur para nelayan, yang telah diberikan hasil laut yang melimpah oleh Yang Maha Kuasa.
Bupati Cirebon Dr. H. Sunjaya Purwadisastra, MM,. M.Si terlihat menghadiri acara tersebut didampingi Kadisbudparpora, Kadisnaker, Camat Gunungjati, Forkopimcam Gunungjati, sejumlah tokoh masyarakat, serta diikuti ribuan masyarakat setempat dan sekitarnya.
Bupati menyampaikan nadran ini harus tetap dilestarikan karena sebagai bentuk rasa syukur terhadap Yang Maha Kuasa, serta kegiatan ini sebagai bentuk untuk melestarikan budaya lokal yang ada di Kabupaten Cirebon sehingga bisa menarik para wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.
Ribuan masyarakat sejak pagi hingga siang masih terus memadati bantaran sungai Bondet hingga ke Tempat Penjualan Ikan (TPI), yang lokasinya berdekatan dengan pantai Desa Mertasinga. Selain nadran, acara tradisi tersebut juga dimeriahkan oleh pertunjukan kesenian tradisional Cirebon, diantaranya pagelaran sandiwara, wayang kulit, organ tunggal dan hiburan rakyat lainnya. (AS/SW)