Humas Setda – Penyerahan bantuan fisabilillah Baznas Kabupaten Cirebon bagi Guru Diniyah Takmiliyah Awaliyah (DTA), Taman Pendidikan Al Qur’an (TPQ), Taman Kanak-Kanak AL Qur’an (TKQ) serta biaya untuk santri salaf  diserahkan  langsung oleh Bupati Cirebon Drs. H. Sunjaya Purwadisastra, MM., M.Si bertempat di Masjid Agung Sumber (Rabu 1/3/2017).

 

Hadir pada acara tersebut Ketua Baznas Kabupaten Cirebon, Ketua MUI, Kabag Kesra Setda dan seluruh guru DTA, TPQ, TKQ dan Biaya Santri Salaf. Pada kesempatan tersebut Bupati Cirebon Drs. H. Sujaya Purwadisastra, MM., M.Si menyampaikan keberadaan Baznas di Kabupaten Cirebon sebagai upaya untuk menghimpun potensi zakat di Kabupaten Cirebon yang cukup besar untuk dapat menunjang pembangunan dalam mewujudkan masyarakat Cirebon yang sejahtera dan taqwa.

 

Perkembangan hasil pengumpulan zakat dari tahun ketahun belum mengalami peningkatan yang signifikan terutama dari kalangan aparatus sipil negara khusunya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cirebon.  Pemerintah Kabupaten Cirebon dalam salah satu 18 program unggulan yang ingin dicapai yaitu Kabupaten Cirebon bebas buta huruf Al-Qur’an. APBD tahun anggaran 2016 telah memberikan bantuan sosial pendidikan bagi kesejahteraan guru dan siswa dari 424 lembaga DTA/TPQ/TKQ sebesar Rp. 1,5 Miliyar.

 

“Anggaran APBD tahun anggaran 2016 dengan jumlag Rp. 1,5 miliyar tersebut diperuntukan untuk memberikan bekal kemampuan dasar kepada peserta didik untuk mencintai Al-Quran, membina peserta didik menjadi manusia yang beriman, bertaqwa, serta mendorong guru RKQ, TPQ dan DTA untuk dapat melaksanankan tugasnya dengan penuh tanggungj jawab,” ungkap Sunjaya.

 

Bupati Sunjaya berharap, anggaran untuk Fi Sabilillah berupa bantuan bagi Guru DTA, TPQ, TKQ serta biaya bagi santri salaf ini diharapkan bermanfaat serta untuk meningkatkan kesejahteraannya. (Jae)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *