Humas setda  –  Bupati Cirebon serta Kapolres dan Dandim 0620 Kabupaten Cirebon sepakat Tandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) yang dilaksanakan di Ruang Rapat Bupati Senin,(20/11). Hadir dalam acara penandatanganan antara lain Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda, Kepala Kesbangpol, Kabag Pemerintahan Setda, Kabag Kesra, dan unsur pemerintahan lainya.

Dana NPHD adalah dana untuk pengamanan pilkada yang tertuang berdasarkan surat edaran mendagri nomor 273/2844/SJ dan 273/2845/SJ tentang pendanaan pilkada serentak tahun 2018. Hasil rapat pada 30 agustus 2017 telah disepakati  penambahan dana pengamanan pilkada sebagai berikut:

1.Dukungan dana pengamanan untuk kepolisian resor Kabupaten Cirebon yang semula 2.250.000 bertambah 750.000.000 sehinga menjadi 3.000.000.000( tiga milyar rupiah).

2.Dukungan dana pengamanan untuk komando Distrik Militer 0620 yang semula RP.1.000.000.000 bertambah 250.000.000 sehingga menjadi sebesar 1.250.000.000 ( Satu milyar dua ratus lima puluh juta Rupiah)

Dukungan dana pengamanan pilkada 2018 dari kepolisian Kabupaten Cirebon dan Komando Distrik Militer 0620 Kabupaten Cirebon telah dilakukan verifikasi oleh Kesatuan Polisi Pamong Praja selaku verifikator proposal. (JAY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *